WahanaNews - Malut | Dalam rangka persiapan menyambut mudik lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 jalur laut, tim Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melakukan pengecekan kelayakan kapal laut.
Pengecekan terhadap angkutan mudik jalur laut itupun dilakukan di Pelabuhan Ahmad Yani, Ternate, Maluku Utara, (Selasa (28/3/2023).
Baca Juga:
Kasus Izin Tambang Malut Didalami KPK, Lewat Istri Tersangka
Diketahui, pengecekan itu pun terutama dilakukan terhadap kapal perintis dan kapal penumpang rakyat.
Dari hasil tersebut pun, Dirjen Perhubungan Laut menyimpulkan dan menilai kapal laut yang tersedia layak untuk beroperasi pada mudik tahun ini.
Meski demikian, para awak kapal nantinya perlu melengkapi dokumen kapal dan alat keselamatan demi lancarnya arus mudik.[mga]