WahanaNews - Malut | Kepala Dinas (Kadis) Perindustrian dan Perdagangan Maluku Utara (Malut), Yudhitia Wahab mengungkapkan, stok beras dan telur ayam di Malut selama Ramadhan 2023, terbilang langka dipasaran.
"Kalau tepung terigu, gula pasir dan lain sebagainya, stoknya masih aman," ungkap Yudhitia, dikutip Jumat (24/3/2023).
Baca Juga:
Harmonisasi Persatuan dan Kesatuan Melalui Anugerah Syiar Ramadhan 2024 di Kalsel
Menurutnya, terjadi kelangkaan beras kemungkinan dikarenakan oleh faktor cuaca, sehingga menghambat pasokan.
"Beras kita ambil dari Makassar, sementara disana alami gagal panen karena banjir," ungkapnya.
"Meski sekarang hanya sedikit, namun pasukan beras ke Maluku Utara, perlahan naik. Namun pada prinsipnya, kita akan jaga pasokan dan stok pasar, agar bisa memenuhi kebutuhan hingga Idul Fitri," paparnya.
Baca Juga:
Perkuat Pertumbuhan UMKM Gorontalo, Bazar Ramadhan BI Capai Omzet 337 Persen
Sedangkan, untuk telur ayam, lanjutnya, ada beberapa distributor besar yang mengaku sudah mendapat pasokan.
"Jika dilihat, stoknya bisa bertahan sampai dua pekan kedepan. Selain itu, kami juga lakukan amatan melalui Tim Bapoktim. Di mana tim tersebut setiap minggu, lakukan pelaporan harga di lapangan. Namun sejauh ini, hanya harga beras saja yang naik, karena faktor produksi yang turun," pungkasnya.[mga]