Malut.WahanaNews.co | Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Maluku Utara, M. Adnan kembali melakukan kunjungan kerja dalam rangka memberikan penguatan sekaligus sinergitas ke Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Soa Sio.
Kedatangan Kakanwil dan jajaran disambut baik oleh Kepala Rutan Kelas II B Soa Siu, Hidayat, yang mengucapkan terimaksih kepada Kakanwil di tengah kesibukannya masih menyempatkan waktunya untuk mengunjungi Rutan Kelas II B Soa Siu.
Baca Juga:
Kasus Izin Tambang Malut Didalami KPK, Lewat Istri Tersangka
Kakanwil M. Adnan dalam arahannya mengatakan, maksud dan tujuannya mengumpulkan pegawai dalam keadaan dadakan, karena beliau percaya pegawai pemasyarakatan pasti selalu dalam keadaan siap siaga.
“Tujuan utama mengumpulkan pegawai ini untuk selalu menjaga silaturahmi karena UPT Tidore tetap satker yang harus di jaga di rawat,” ucap Kakanwil, Rabu (16/3/2022).
Lanjut Kakanwil, untuk kunjungan ini akan terus diberikan memotivasi kepada para pegawai dalam menjalankan dan melaksanakan sesuai tugas dan fungsi masing-masing.
Baca Juga:
Putri Indonesia Malut 2022 Akui Terima Uang Rp200 Juta dari Eks Gubernur Malut
“Kesuksesan adalah dambaan kita semua, tetapi tidak semudah perkataan, kuncinya kesuksesan harus di perjuangkan, memiliki motivasi dan integritas, ketika seseorang menerapkan itu insha Allah kita akan menemui kesuksesan, untuk para pegawai Kanwil Kemenkumham Malut harus percaya diri, kesuksesan kembali ke diri masing,"ungkapnya.
Kakanwil juga berharap, semua ASN Lapas dan Rutan harus memiliki memiliki Integritas, karena contoh buruk tidak adanya integritas adalah berhasilnya kabur Napi Lapas Ternate ini semua menjadi pembelajaran bagi semua terkhusus ke para penjagaan, tidak menerapkan SOP saat pengeluaran Napi Narkoba, untuk dilakukan pembinaan di Kanwil Kemenkumham Malut sekalipun belum selesai penyelidikan.
“Kendalikan diri sendiri agar tidak melanggar aturan dan melaksanakan tugas harus tetap patuhi SOP, ketika Integritas selalu dijaga jabatan akan menemui kita bukan kita yang mencari jabatan, yang mana Integritas maksudnya tetap melaksanakan tugas sesuai dengan SOP dan tidak melanggar SOP, segala sesuatunya kembali ke diri sendiri,”ujarnya.